Sunday, February 19, 2012

PKL selesai

Sebelumnya aku udah pernag cerita kalo PKL di AGCA Center Jalan Jambi. Aku dapat subyek dengan Cerebral Palsy. Banyak banget pengalaman yang aku dapatkan disana karena disana aku nggak hanya mengamati subyekku tetapi banyak anak lainnya dengan berbagai permasalahan. Subyekku bernama Raffi, usianya baru 5 tahun dan mengalami perkembangan yang cukup cepat selama terapi. Dukungan dari keluarga sangat luar biasa yang merupakan semangat terbesar Raffi untuk bisa lebih produktif. Anak dengan Cerebral Palsy memang tidak bisa sembuh, karena mereka akan memilikinya seumur hidup. Kemungkinan terbaik adalah mereka dapat lebih mandiri dalam menjalankan kehidupan sehari-harinya dan lebih produktif.
Ini beberapa foto-fotonya.....
PKL selesai.... Laporan selesai.... tinggal seminar yang membuatku gemetaran. Semoga semuanya lancar dan hasilnya memuaskan. Terima Kasih keluarga AGCA Jalan Jambi dan Keluarga Raffi.

Thursday, February 2, 2012

semester 5


Sistem penilaian mulai semester 5 berbeda dari 4 semester sebelumnya. Lebih rumit lebih rinci dan itu membuat ipku turun dari semester 4. Tetapi alhamdulillah masih lulus dan ip di atas 3,0. Herannya nilai matkul yang aku anggap hasilnya memuaskan malah tidak sesuai harapan, sedangkan yang matkul susah dan sudah hopeless eh malah dapat nilai memuaskan. Aneh kan?

Untuk semester 6, ada psikologi lingkungan yang katanya menyenangkan main ke desa-desa *mbuh lapo kiro-kiro. Ada ortopedagogik untuk ABK, psikologi sekolah, pkl, dan lainnya. PKL ini nih yang membuat dagdigdug, bagaimana seminarnya.. apakah saya akan dihajar di depan publik oleh dosen-dosen berhati lembut itu, hahahaha. Dijalani saya yahh, semuanya memang fase kehidupan yang harus dilalui.

Masa kuliah tinggal 3 semester lagi, harus lulus tepat waktu yee. Semester 7 ambil skripsi, jadi tahun ini harus sudah seminar proposal. Ngomong-ngomong skripsi, nah bagaimana nyari judul yang mancapp buat skripsi. Ane bingung, yang jelas kuantitatif aja deh, kualitatif kagak kuat. Pengennya keluar kota mencari ilham *dimana dimana mas ilham #lhooo*.

2013 harus wisuda.. kemudian nyari kerja. Oiya, kenapa banyak orang bilang kerja di bank itu enak? *mikir sambil gulung-gulung. Kerja minimal satu tahun lah langsung mencari jodoh, hahaha.

amin lancar semua.
 

blogger templates | Make Money Online