Sunday, May 23, 2010

Orang Tuaku Curhat


sewaktu malam, beberapa minggu yang lalu saat aku dan pacarku tengah menonton tv di lantai bawah. bapakku menghampiri kami, beliau menanyakan kepada pacarku apakah ada lowongan pekerjaan yang cocok untuk kakak perempuanku dan pacarnya. pacarku menjelaskan bahwa lowongan begitu banyak diluar sana dan sebisa mungkin ia (juga kakak laki-lakiku) memberitau kakak perempuanku dan pacarnya lowongan kerja yang ada melalui aku. aku tidak tau, apa kakak perempuanku meresponnya atau tidak menghiraukannya, yang aku tahu sampai saat ini dia belum juga mendapat pekerjaan. ternyata bukan aku saja yang merasa kebingungan dan sedih melihatnya luntang lantung di rumah, kedua orang tuaku juga merasakannya, bahkan lebih parah. seseorang pernah memberitahuku, MASALAH YANG PALING MEMILUKAN DAN MENYEDIHKAN BAGI ORANG TUA ADALAH MELIHAT ANAKNYA TIDAK BEKERJA. lebih-lebih jika sudah disekolahkan tinggi. ada juga seseorang yang memberitahuku, LULUS KULIAH ITU GAMPANG, SETELAH LULUS ITU YANG SUSAH. makanya, aku pengen cepet cari kerja part time biar bisa punya uang sendiri..cari pengalaman..cari teman. biarkan uang orang tuaku dipakai untuk masa tuanya kelak tanpa ada campur tangan dari anak-anaknya. ibuku pernah bercerita jika beliau dan bapakku akan bulan madu kedua setelah anak-anak mereka menikah. tetapi disisi lain, ibuku berkata bahwa beliau memerlukan tabungan ekstra untuk menikahkan kami bertiga. oh God, aku tersentuh, mataku berkaca, dadaku serasa sesak...aku tidak mau merusak impian mereka. aku sangat menyayangi mereka. aku memang kadang nakal, menjengkelkan, tapi aku tidak akan merusak nama baik keluargaku. aku akan berusaha sebisa mungkin untuk tidak menggunakan uang orang tuaku saat aku sudah lulus kuliah sekalipun aku belum mendapatkan pekerjaan. mereka sudah cukup tua untuk bekerja, seharusnya mereka sudah bersenang-senang tanpa memikirkan kami. doakan aku agar semua impianku tercapai, kakak-kakakku menjadi orang sukses dan mampu membalas semua jasa yang telah kalian berikan kepada kami selama ini.

No comments:

 

blogger templates | Make Money Online