Thursday, May 22, 2014

Mimpi Besar

Setiap manusia saya yakin pasti memiliki mimpi atau impian. Mimpi disini bukan semacam bentuk dunia lain saat kita tertidur, tapi semacam keinginan untuk mencapai sesuatu di masa depan. Mimpi atau impian itu bermacam-macam. Misalnya, mimpi untuk sekolah di sekolah favorit, mimpi bertemu dengan artis idola, mimpi untuk menikah dengan pasangan yang ideal, dan masih banyak lagi.

Saya pun sebagai manusia juga punya beberapa mimpi dan alhamdulillah beberapa diantaranya sudah terwujud atau terlaksana. Tetapi... saya mempunyai satu mimpi yang saya sebut mimpi besar.

Ehm.. disini saya tidak akan mengatakan apa mimpi besar tersebut karena kalau kata orang Jawa 'gak ilok nyebutno lek durung kedadian' atau bahasa Indonesianya 'tidak pantas mengumbar sesuatu yang belum terjadi'.

Satu hal yang pasti, mimpi besar saya sangat berpengaruh terhadap kehidupan saya sekarang dan sampai kelak ketika saya sudah tidak mempunyai tenaga lagi serta sangat berguna bagi kehidupan anak cucu saya. Saya hanya ingin hidup santai dan bahagia seperti yang Ibu saya lakukan. 

"Saya benar-benar ingin seperti Ibu saya!"

Mungkin di tempat yang baru ini, saya bisa menemukan tempat yang sesuai menuju mimpi besar saya. Meskipun masih banyak orang menganggap remeh mimpi saya. 
Mereka bilang, "Halah, tidak usah mimpi seperti itu!". 
Apa salahnya memiliki mimpi? Apa salahnya kalau saya berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkan mimpi saya?
Mimpi kan sebuah harapan dan doa dimana kita tidak tahu apakah Allah mengijinkan kita untuk mendapatkannya atau tidak, yang terpenting kita sudah berusaha semaksimal mungkin. 

Bismillahirrohmanirrohim.
Semoga ini jalan menuju mimpi saya, selangkah lebih maju, mungkin kurang beberapa langkah lagi untuk sampai di puncak.
Semangat!

No comments:

 

blogger templates | Make Money Online